Orang Aneh

Hosting Gratis

Sepak Bola 1


Gaji Beckham Dipotong 40%

London – Bintang sepakbola Inggris, David Beckham, mendapat pemotongan gaji sebesar 40 persen atau lebih dari US$2 juta oleh klubnya, LA Galaxy.

Beckham pindah dari Real Madrid ke Galaxy pada 2007 dan menandatangani kontra lima tahun dengan bayaran US$ 6,5 juta per tahun.

Masa depan kariernya sempat dipertanyakan menjelang akhir masa kontraknya pada Desember 2011. Tapi, ayah empat anak ini memutuskan untuk memperpanjang kontraknya di Galaxy selama dua tahun ke depan meski bayarannya berkurang menjadi hanya sekitar US$4 juta per tahun.

Dengan demikian, Beckham tergeser oleh bintang New York Red Bulls, Thierry Henry, dari puncak daftar pemain dengan gaji termahal di Major League Soccer (MLS) senilai US$4,8 juta. Sementara bintang Galaxy lainnya, Robbie Keane, menduduki posisi keempat dengan gaji US$3 juta per tahun.

Meski begitu, Beckham bakal mendapatkan bagian dari penjualan tiket dan merchandiseGalaxy. Dan, ia masih mengantongi hingga US$45 juta setiap tahun dari kontrak iklan, merek pakaian dan keuntungan bisnis lainnya.

Bekas kapten timnas Inggris berusia 37 tahun ini juga memiliki sebuah mansion Beverly Hills senilai US$17 juta.

“Kontraknya dengan Galaxy hampir pasti menjadi kontrak terakhir sebagai pemain karena Beckham sudah memasuki usia 40-an. Tapi, ia tak menjukkan tanda-tanda melambat di di luar lapangan,” demikian tulis majalah ekonomi Forbes yang menempatkannya di posisi ke-32 dalam daftar Forbes Celebrity 100.

“Para sponsor masih sangat meminati Beckham. Ia juga punya rencana untuk menggunakan opsinya membeli franchise MLS dengan potongan harga saat kariernya berakhir.”
Sumber : TEMPO.CO

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution